Over Target, NPC Sumsel Sumbang 17 Medali untuk Indonesia di Asian Para Games 2018

 

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo saat menyalami Atlet Catur Difabel asal Sumsel, Yuni.

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Perhelatan Asian Para Games 2018 ditutup di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Sabtu (13/10/2018) malam ini.

Hasilnya negara China keluar sebagai Juara Umum dengan perolehan 319 medali, dengan rincian 172 medali emas, 88 medali perak dan 59 medali perunggu.

Indonesia sendiri berhasil finish di urutan ke-5, menyalip Uzbekistan di hari terakhir perhelatan tersebut.

Skuat Merah Putih berhasil mengantongi 135 medali, dengan rincian 37 medali emas, 47 perak dan 51 perunggu.

Atlet Sumsel yang masuk dalam Skuat Indonesia patut berbangga, mereka berhasil menyumbang 17 medali di multi-event empat tahunan level Asia tersebut.

Mereka menyumbang 8 emas, 4 perak dan 5 perunggu.

Ketua Umum National Paralympic Committee (NPC) Sumsel Ryan Yohwari mengaku bersyukur bisa melampaui target yang dipatok sebelumnya.

Dimana, pihaknya menargetkan 5 medali emas untuk atlet Sumsel yang berlaga di Asian Para Games 2018 ini.

“Alhamdulillah, capaian yang luar biasa. Semoga prestasi ini bisa terus berlanjut ke depannya,” ujarnya saat dikonfirmasi Sabtu (13/10/2018).

Ryan mengatakan, tugas atlet difabel Sumsel bukan berarti selesai begitu saja.

Euphorian Asian Para Games 2018 ini diharapkan dapat menjadi motivasi event selanjutnya yang saat ini sudah di depan mata.

“Kita berharap agar atlet tidak cepat berpuas diri. Selain Peparnas 2020, target kita meloloskan atlit sebanyak mungkin masuk Paralimpic 2020,” katanya.

Ryan melanjutkan, Paralimpic 2020 merupakan pekan olahraga Internasional setingkat Olimpiade.

Ia berharap sebanyak mungkin atlet Sumsel berpartisipasi di pestanya para atlet difabel ini.

“Kita berharap sebanyak-banyaknya,” jelasnya.


Atlet Sumsel Peraih Medali Asian Para Games:

Emas

Rica oktavia (medali emas) nomor lompat jauh T20 cabor atletik.

Elsa Maris (medali emas) nomor women singles TP B4, cabor tenpin bowling.

Hendi Wirawan (medali emas), nomor individual standard VI putera (B1), cabor catur.

Yuni bersama Roslinda dan Nasip Varta (medali emas), nomor beregu putri klasik VI (P1) cabor catur.

Hendi Wirawan bersama Edi Suryanto dan Carsidi (medali emas), kelas VI (B2/B3), cabor catur.

Jendy Pangabean (medali emas), nomor 100M gaya punggung (S9), cabang olahraga renang.

Hendy Wirawan bersama Edi Suryanto dan Carsidi (medali emas), Nomor Rapid VI (B1) Cabor Catur

Adji Hartono (medali emas), Nomor Beregu Rapid VI (B2) Cabor Catur.


Perak

Maksum Firdaus (medali perak) Catur Cepat

Elsa Maris bersama Azward Andrey (medali perak), nomor ganda campuran (TPB4+TPB4), cabor tenpin bowling.

Maksum Firdaus (medali perak), nomor individual standard P1 putera, cabor catur.

Maksum Firdaus bersama Sutikno dan Suhardi Sinaga (medali perak), nomor beregu putra klasik P1, cabor catur


Perunggu

Jendi Pangabean bersama Guntur, Tangkilisan dan Suriansyah (medali perunggu) nomor 4x100 Midley rellay 34 Point, Cabor Renang

Hendy Wirawan (perunggu) di catur cepat perorangan

Yuni (perunggu) di catur cepat perorangan

Jendi Pangabean (medali perunggu) nomor 100M gaya bebas S9 cabor renang.

Rahmat Hidayat (medali perunggu), nomor tunggal putra (TT6), cabor tenis meja.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Over Target, NPC Sumsel Sumbang 17 Medali untuk Indonesia di Asian Para Games 2018, https://palembang.tribunnews.com/2018/10/13/over-target-npc-sumsel-sumbang-17-medali-untuk-indonesia-di-asian-para-games-2018?page=all.

Penulis: RM. Resha A.U

Editor: Sudarwan

About Admin

NPC adalah Organisasi satu-satunya wadah keolahragaan penyandang disabilitas di Indonesia yang berwenang mengkoordinasikan kegiatan olahraga prestasi bagi penyandang disabilitas

0 Komentar:

Posting Komentar